Rabu, 12 Juni 2013

GREEN AND HEALTH PROJECT : MARI MULAI DARI YANG KECIL, DARI SEKARANG, DAN DARI DIRI SENDIRI

Apabila dilihat dari skala/level kegiatan, "Green and Health Project"-nya Gugus Depan Dhanapala bisa dikatakan adalah kegiatan yang kecil. Tapi kemudian hal tersebut tidak menyurutkan semangat para peserta didik yang ada di Gugus Depan Dhanapala dalam berkarya, untuk bumi dan juga untuk masyarakat Indonesia.



Minggu pagi (9/6), Gugus Depan Dhanapala bersama Pasukan Jayakarta (Ticket To Life Troop Jakarta) melaksanakan aksi penanaman pohon di Taman Pramuka, taman yang berlokasi di Jalan Pramuka, jalan raya yang membentang sebagai batas antara Jakarta Pusat dan Jakarta Timur, mulai dari ujung Jalan Matraman hingga ujung Jalan Pemuda.

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kak Septembri Yanti, Kepala Biro Humas dan Penanggulangan Bencana Kwartir Nasional Gerakan Pramuka yang juga National Coordinator dari Ticket To Life Indonesia. Dalam amanatnya, Kak Yanti, begitu beliau disapa, menyampaikan rasa senang dan bangganya atas kegiatan yang diprakarsai oleh Gudep Dhanapala ini.
 

Kak Yanti yang baru sembuh dari sakit itu juga berpesan agar adik-adik Penggalang juga ikut menjaga dan memelihara keindahan dan kenyamanan Taman Pramuka ini, yang meski dalam pengelolaannya berada di bawah Sudin Pertamanan Jakarta Pusat, tapi sebagai seorang Pramuka, semua wajib menjaga taman ini.

Selanjutnya secara simbolis sebagai pembuka kegiatan "Green and Health Project", Kak Yanti menyerahkan peralatan kebersihan kepada anggota Penggalang Gudep Dhanapala yang diwakili oleh Altaf Hussain (Pinru Rajawali) dan Filza YM (Pinru Melati), serta penyerahan bibit pohon secara simbolis kepada Fariz Saputra (Pradana Ambalan Palapa Gajah Mada) dan Vanya Suksma Restivara (Ketua Panitia Pelaksana Green and Health).




Kak Agustin Puji Astuti (atau Kak Tuti), Kepala Seksi Taman dari Sudin Pertamanan Jakarta Pusat dalam sambutannya juga menyampaikan rasa senang dan bangga atas kegiatan Green and Health ini, dan mengajak semua anggota Gugus Depan Dhanapala untuk menjaga dan merawat taman-taman yang ada di wilayah Jakarta Pusat, khusunya yang ada di sekitar sekolahnya. Beliau berharap kegiatan ini bisa diikuti oleh semua Pramuka di Jakarta, khususnya di wilayah Jakarta Pusat, sehingga semua taman yang ada menjadi indah dan terjaga kebersihannya.




sumber foto :
Dokumentasi Kak Hafiez Achmad Agam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar