Sabtu, 21 September 2013

UCAPAN SELAMAT DATANG DARI KETUA SANGGA KERJA BOB SILVER JUBILEE

UCAPAN SELAMAT DATANG
KEPADA PESERTA BEST OF THE BEST SCOUTING COMPETITION 2013
DHANAPALA SCOUT SILVER JUBILEE


Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Salam Pramuka!

Kakak-kakak dan adik-adik peserta BoB Silver Jubilee yang kami hormati,
Pada tahun 2013 ini, Pramuka SMPN 76 Jakarta yang tergabung dalam Gugus Depan Jakarta Pusat 08-149 dan 08-150 (Gugus Depan Dhanapala) kembali menyelenggarakan kegiatan dwi-tahunannya yang bernama "Best of The Best Scouting Competition 2013-Silver Jubilee (BoB Silver Jubilee)". Kegiatan ini dilaksanakan sekaligus merupakan acara peringatan International Day of Peace atau Hari Perdamaian Internasional yang jatuh pada hari Sabtu tanggal 21 September 2013, disamping dalam rangka peringatan HUT Gugus Depan Dhanapala ke-25 (Dhanapala Scout Silver Jubilee). Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 21-22 September 2013 bertempat di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta dan diikuti oleh sekitar 500 Pramuka dari DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, dan Lampung.

           
Dalam rangkaian kegiatan BoB Silver Jubilee, berbagai kegiatan siap digelar untuk memperingati Hari Perdamaian Internasional ini. Mulai dengan kegiatan sosial berupa "BoB Blood Donation", yang merupakan kegiatan Donor Darah yang ditujukan bagi para Pembina Pramuka dan Orang Tua Pramuka. Kegiatan donor darah ini menjadi unik saat panitia Silver Jubilee mengkombinasikan model kompetisi Pramuka dengan pembangunan jaringan Messengers of Peace (MoP). MoP itu sendiri merupakan program dari World Organization of Scout Movement (WOSM) atau Organisasi Kepanduan Sedunia yang bermarkas di Jenewa, Swiss.

Kakak-kakak dan adik-adik peserta BoB Silver Jubilee yang kami cintai,

           
BoB Silver Jubilee merupakan sebuah rangkaian kompetisi yang melibatkan peserta didik dalam setiap pangkalan peserta, dimana akan dirangkaikan sebuah "Scouting Rally" yang berisi 20 jenis mata lomba yang terdiri dari keterampilan Kepramukaan, games, ketangkasan Pramuka, dan strategi.

           
Adalagi kegiatan "BoB Peace Scout Forum" yang akan mengajak para pemimpin regu Pramuka untuk berdiskusi dan menyusun suatu resolusi tentang perdamaian dunia yang bernama "BoB Scout Peace Resolution". Resolusi tersebut selanjutnya akan dideklarasikan oleh para wakil terpilih dari Pramuka DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, dan Lampung dalam sebuah acara puncak peringatan Hari Perdamaian Internasional dan Silver Jubilee bernama
DHANAPALA PEACE NIGHT. Di malam itu juga akan digelar para grand finalis 6 besar "Dhanapala Talent Hunting" yang telah melalui seleksi ketat panitia dan lolos untuk menunjukkan kemampuannya dalam berkarya seni dengan memanfaatkan barang bekas di sekitarnya.

           
Kegiatan lain yang juga dilaksanakan dalam rangkaian BoB Silver Jubilee adalah penyelenggaraan "Scout-Indie Movie Festival" yang merupakan kompetisi pembuatan Film Indie Pramuka  bertema "Messengers of Peace", "The Future We Want" dan "Environment Education on Scouting". Tidak ketinggalan "Scout d'Apprentice" yang menjadi wahana untuk mengkompetisikan ide bagi para Pramuka Penegak dan Pandega dari setiap pangkalan peserta untuk peduli akan sesama di lingkungannya masing-masing, dan sekali lagi dalam lingkup Messengers of Peace.

           
Selanjutnya kompetisi "BoB Yell Competition" dan "Miniature Pioneering" menjadi stimulus menarik lainnya dari kegiatan BoB Silver Jubilee ini, karena di kedua kompetisi tersebut setiap pangkalan diharapkan dapat bekerja sama dan menghasilkan ide terbaik dalam sebuah pesan perdamaian.

           
Harapannya dengan program ini para peserta BoB Silver Jubilee dapat semakin peka terhadap lingkungan di sekitar mereka dan siap menjawab tantangan – tantangan yang akan mereka hadapi di masa depan. Selanjutnya mereka akan menjadi duta – duta perdamaian yang siap untuk menjadikan dunia lebih baik lagi.

Kakak-kakak dan adik-adik peserta BoB Silver Jubilee yang kami banggakan,

          Akhir kata, kami ucapkan SELAMAT DATANG di Bumi Perkemahan Cibubur dan SELAMAT BERKOMPETISI kepada seluruh Kontingen Peserta dan BoB Silver Jubilee. Mari berkompetisi secara sehat dan dilandasi oleh nilai-nilai Kepramukaan yang berbudi luhur serta dalam semangat perdamaian "Messengers of Peace".
            Semoga dengan adanya BoB Silver Jubilee ini, pesan perdamaian dunia akan terpatri di hati kita semua, sehingga tercapainya cita-cita membangun masa depan dunia yang lebih baik dapat segera kita wujudkan.
Dream - Do - Share

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
Salam Pramuka!
Ketua Sangga Kerja BoB Scouting Competition
Fariz Saputra

Tidak ada komentar:

Posting Komentar